TIPS JITU MENYEWAKAN PROPERTI

Bangunan
Menyewakan properti, seperti rumah, apartemen atau ruko memang menjanjikan keuntungan yang menggiurkan. Namun tak semua orang bisa melakukannya dengan mudah. Menurut motivator dan entrepreneur properti Tung Desem Waringin, ada dua hal yang bisa dilakukan untuk menarik calon penyewa properti Anda:

Pantau Pesaing Anda

Anda harus tahu berapa harga yang ditawarkan oleh pesaing Anda dan fasilitas apa saja yang diberikan. Jika ternyata si pesaing menawarkan dengan harga Rp2 juta per bulan, Anda boleh menawarkan dengan harga bersaing.

Tetapi alangkah baiknya jika Anda tidak hanya menurunkan harga, namun juga memberikan hal lain kepada penyewa. Misalnya, pesaing tidak diberikan televisi, tetapi Anda bisa menambahkan fasilitas tersebut. Bisa juga Anda mencoba memberi gimmick lain agar menarik calon menyewa.

Beri Diskon untuk Penyewa Jangka Panjang

Misalnya harga sewa bulanan adalah Rp2 juta, tetapi untuk penyewa yang membayar sewa satu tahun ke depan, Anda dapat memberi potongan sewa satu bulan. Bisa juga Anda memberikan hadiah langsung dalam bentuk apapun—sebaiknya berupa peralatan rumah tangga, seperti televisi, DVD player, dan lain-lain.

Dengan Anda memberikan lebih banyak daripada pesaing Anda, maka akan lebih banyak calon penyewa yang datang.

Lantas, bagaimana jika masih tidak tersewa?

Sebaiknya Anda menurunkan harga sewa properti Anda. Tetapi perlu diingat, setelah diturunkan apakah Anda masih untung? Jika tidak untung, Anda harus melihat biaya apa saja yang bisa ditekan.

Menurunkan harga sewa properti Anda lebih baik daripada tidak ada yang menyewa dan Anda harus menanggung biaya bulanan, seperti listrik, air, dan lain-lain. 

Sumber Artikel : rumah.com

Belum ada Komentar untuk "TIPS JITU MENYEWAKAN PROPERTI"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel